Koleksi Museum Keraton Sumenep

Kacep

No Register : 137.81
Panjang : 17 cm
Bahan : Besi Campur Baja
Fungsi : untuk membelah buah pinang / gampir dipergunakan pada masa Kerajaan Sumenep

P A K I N A N G A N

No Register : 138.a –g.81
Tinggi : 15 cm
Lebar Atas : 25 cm
Lebar Bawah : 19 cm
Bahan : Kuningan
Fungsi : sebagai tempat Kelengkapan makan Kapur dan sirih di pergunakan pada masa Kerajaan

BOKOR / CEMONG

No Register : 135.81
Tinggi : 14 cm
Lebar Atas : 26 cm
Lebar Bawah : 15 cm
Bahan : dari Kuningan
Fungsi : dipergunakan sebagai tempat buah di pakai pada Upacara Ritual Penyerahan Lamaran / Peminangan

B E G U N G

No Register : 154.81
Tinggi : 13 cm
Lebar Atas : 11 cm
Bahan : Tempurung Kelapa
Fungsi : dipergunakan untuk melancarkan ASI

T E N O N G

No Register : 165.81
Tinggi : 28 cm
Lebar Atas : 17,5 cm
Lebar Bawah : 10 cm
Bahan : Kayu
Fungsi : Sebagai Tempat Kue dipergunakan untuk lamaran atau bertunangan

P E D U P A N

No Register : 176.81
Tinggi : 10 cm
Lebar : 10 cm
Bahan : Kayu Sawo
Fungsi : sebagai tempat Dupa dalam acara ritual

PEMBAKARAN DUPA

No Register : 178.81
Tinggi : 11 cm
Lebar : 18 cm
Bahan : Kayu Sawo
Fungsi : sebagai tempat Dupa dalam acara ritual

GAMPARAN / ALAS KAKI

No Register : 190.81
Tinggi : 5.5 cm
Panjang : 25 cm
Bahan : kayu Bentaos
Fungsi : sebagai alas kaki di pergunakan pada Pemerintahan Sultan Abdurrahman (Raja Sumenep)

STEMPEL KERAJAAN

No Register : 291.81
Tinggi : 7,5 cm
Panjang : 7 cm
Lebar : 4 cm
Bahan : Kayu
Fungsi : sebagai Kelengkapan untuk Administrasi Pemerintahan pada masa Pemarintahan Sultan Abdurrahman.

TEROMPET / SARONEN

No Register : 296.81
Tinggi : 42 cm
Lebar Atas : 11 cm
Lebar Bawah : 6 cm
Bahan : Kayu
Fungsi : sebagai alat kesenian Tradisional di Madura dalam mengiringi Sapi Kerapan

R E N D I N G

No Register : 297.a-e.81
Panjang : 80 cm
Lebar : 1.5 cm
Bahan : Bambu
Fungsi : sebagai Alat Kesenian Tradisional yang sudah punah (tidak di Lestarikan), cara membunyikannya ditiup dan ditarik-tarik (digesek) di Muka Mulut.

K O W A R I

No Register : 312.81
Panjang : 5 cm
Lebar : 5 cm
Bahan : terbuat dari perak
Fungsi : sebagai alat penutup kelamin bagi anak –anak wanita yang berumur di bawah 5 tahun.

KOWARI UNTUK ANAK LAKI-LAKI

No Register : 313.81
Tinggi : 1,2 cm
Panjang : 3 cm
Lebar : 1,5 cm
Bahan : terbuat dari perak
Fungsi : Sebagai tanda untuk anak-anak laki-laki yang diikatkan pada perutnya

BINGGEL / GELANG KAKI

No Register : 316.a-b.81
Tinggi : 11,5 cm
Garis Tengah : 10 cm
Bahan : Kuningan
Fungsi : merupakan perhiasan yang dipakai Putri-putri Keraton untuk Menguatkan Otot Kaki, Melangsingkan Kaki dan berjalan biar Indah.

FOTO PANGERAN ARIO PRAFAMING KUSUMO
(SULTAN ABDURRAHMAN PAKUNATANINGRAT)

No Register : 390.81
Panjang : 48 cm
Lebar : 39 cm
DISKRIPSI : Sultan Abdur Rahman Cucu dari Bendara Saod, Beliau bukan hanya pandai menulis Al Qur’an, Beliau memiliki Ilmu yang sangat Tinggi yaitu Ilmu Ladunni, Beliau juga menemukan Asta Sayyid Yusuf yang banyak di kunjungi Peziarah.

B E K B E N G

No Register : 293.81
Panjang : 62 cm
Garis Tengah : 11,5 cm
Bahan : Bambu
Fungsi : sebagai alat kesenian (kentongan) dipergunakan saat menyambut tamu dari luar daerah.

LAMPU MINYAK KELAPA

No Register : 131.81
Tinggi : 3 cm
Garis Tengah : 9 cm
Bahan : Perunggu
Fungsi : sebagai Kelengkapan Upacara Ritual Selamatan daur hidup dalam siklus kehidupan manusia

K E C O H A N

No Register : 144.81
Tinggi : 36 cm
Garis Tengah : 16 cm
Bahan : kuningan
Fungsi : Tempat untuk mengeluarkan ludah bagi yang memakan Sirih pada waktu ada upacara Adat / Pernikahan

AL QUR’AN

No Register : 289.81
Tinggi : 15 cm
Lebar : 50 cm
Bahan : Kertas Panoragan
Diskripsi : Al-Qur’an ini lengkap 30 Juss yang di tulis oleh Raja Sumenep ke 32 yang bernama Sultan Abdurrahman Pakunataningrat sekitar Tahun 1811 yang ditulis oleh beliau Hanya dalam waktu semalam (12 jam) pada masa Kerajaan.